Categories: RegionalSosial Budaya

Berbagi Takjil, KNPI Setu Komitmen Akan Berperan Aktif untuk Kemajuan Wilayah



TintaOtentik.Co – Dalam momentum bulan suci ramadhan KNPI Kecamatan Setu bersama PAC Ansor serta PCPM Muhammadiyah Kecamatan Setu dan Organisasi Kepemudaan yang di Kecamatan Setu melaksanakan kegiatan berbagi takjil sebanyak 100 box.

Takjil dibagikan kepada masyarakat dan buka puasa bersama sebagai bentuk penguatan hubungan antara Knpi Kecamatan Setu dan Organisasi Kepemudaan yang ada di Kecamatan Setu.

“Dalam nuansa bulan suci Ramadhan ini adalah momentum hari yang suci untuk kita menguatkan hubungan dalam upaya memberikan kemanfaatan yang dapat di rasakan oleh warga masyarakat Kecamatan Setu dengan harapan bisa mempererat hubungan sosial dengan warga masyarakat Kecamatan Setu,” ujar Ketua DPK KNPI Setu Esa Khoeril Fasha.

Kata Esa, bulan suci Ramadhan ini merupakan momentum yang tepat untuk memperkenalkan KNPI Kecamatan Setu dan Organisasi Kepemudaan yang ada di Kecamatan Setu Kepada masyarakat.

Karena, sambung Esa, di bulan suci Ramadhan ini merupakan bulan yang penuh dengan keberkahan dan kebaikan.

“Semoga kegiatan baik umat muslim maupun masyarakat non-muslim yang juga turut beraktivitas di jalan di bulan Ramadhan dapat merasakan keberkahan nyah,” terang Esa.

Esa juga menegaskan bawa KNPI Kecamatan Setu yang baru dibentuk pada bulan Januari lalu, memiliki komitmen untuk untuk terus memajukan wilayah dan mendukung pemuda agar lebih berkembang, dan berperan aktif dalam pembangunan daerah serta menguatkan hubungan dengan Organisasi Kepemudaan yang ada di Kecamatan Setu.

“Kami berharap melalui kegiatan ini bukan saja memberikan manfaat dan dampak positif bagi masyarakat, tetapi menjadikan wadah harmonisasi organisasi kepemudaan di Kecamatan Setu dalam gagasan kegiatan kedepan yang akan dilakukan bersama,” tambah Esa.

Esa kembali tegaskan pentingnya sinergitas dan kolaborasi antar organisasi kepemudaan yang ada di Kecamatan Setu. Dalam upaya pembangunan Kecamatan Setu dengan segala potensi yang ada di wilayah Kecamatan Setu kedepan dapat memberikan kebermanfaatan untuk pemuda di wilayah Kecamatan Setu.

“Maka dari itu kita perlu saling mendukung, agar tujuan pembangunan Kecamatan Setu kedepan dapat tercapai dan memberikan manfaat yang luas untuk masyarakat Kecamatan Setu,” tandas Esa.

Laporan: iwanpose

Irfan Kurniawan

Recent Posts

Kata Pemkot Tangsel Isi Los Kosong di Pasar Ciputat, Gratis?

TintaOtentik.Co - Di tengah upaya penataan kawasan Jalan Haji Usman, Kecamatan Ciputat, Pemerintah Kota Tangerang…

4 hours ago

Siapkan Koperasi Merah Putih, Dinkop Tangsel Bakal Revitalisasi Koperasi yang Tidak Aktif

TintaOtentik.Co - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah menyiapkan pembentukan Koperasi Merah Putih di seluruh…

4 hours ago

Liverpool Dilarang Angkat Trofi Liga Inggris 2024-2025 Walaupun Juara, Kok Bisa?

TintaOtentik.co - Liverpool berada di ambang memastikan gelar juara Liga Inggris 2024-2025. Hingga pekan ke-33,…

8 hours ago

Prabowo Hormati Usulan 8 Poin Forum Purnawirawan TNI, Tapi Tak Bisa Serta Merta Merespons

TintaOtentik.co - Presiden Prabowo Subianto menanggapi pernyataan sikap Forum Purnawirawan Prajurit TNI yang memuat delapan…

11 hours ago

Bertemu Bos Freeport di AS, Sri Mulyani-Budi Gunadi Bahas Isu Ekonomi dan Kesehatan

TintaOtentik.Co - Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin bertemu dengan Chairman…

1 day ago

Kemendagri Sampaikan ke DPR Ada 341 Usulan Pemekaran Daerah Baru<br>

TintaOtentik.Co - Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menerima 341 usul pembentukan daerah otonom baru (DOB) atau…

1 day ago