TintaOtentik.co – Menjelang perhelatan Pilkada serentak, Komedian Marshel Widianto diduga bakal maju mengikuti kontestasi di Pilkada Tangsel 2024.
Kabar itu diketahui melalui akun instagram miliknya @marshel_widianto yang mengunggah foto billboard yang terpampang foto dirinya dengan bertuliskan ‘Marshel Untuk Tangsel’.
Salah satu baliho “Marshel untuk Tangsel” malah berada di Jalan Letnan Sutopo, Kecamatan Serpong.
Menanggapi kabar tersebut, Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Tangsel, Yudi Budi Wibowo mengatakan, pihaknya memberikan hak kepada siapapun yang akan mengikuti kontestasi Pilkada Tangsel.
“Semua kader partai punya hak yang sama dalam kontestasi politik,” kata Yudi, Selasa (21/5/2024).
Ia menerangkan dalam kontestasi Pilkada 2024, partainya akan mengoptimalkan pencalonan kader internal untuk bertarung di pilkada Tangsel.
Tak terlepas termasuk komedian Marshel Widianto yang saat ini telah menjadi kader Partai Gerindra. “Beliau punya KTA (Karta Tanda Anggota) Gerindra,” ungkapnya.
Tidak menutup kemungkinan juga, Yudi mengatakan pencalonan di luar kader partai bisa saja terjadi namun semua itu kembali lagi pada DPP Partai Gerindra.
“Sesuai arahan DPP kita optimalkan kader internal tapi kita lihat lagi dinamika politik yang muncul,” ujarnya.
Perihal baliho/billboard komedia Marshel yang saat ini mengejutkan, menurutnya hal itu adalah hak para kader untuk ikut meramaikan pesta demokrasi dalam perhelatan Pilkada serentak mendatang.
“Pendaftaran calon kan Agustus, jadi sebelum didaftarkan semua kader masih punya peluang yang sama,” pungkasnya.
Selain tanggapan dari DPC Gerindra Tangsel, kabar ini juga mengejutkan artis papan atas Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Melalui akun @raffinagita1717 miliknya ia mengomentari unggahan Marshel.
“EPIC Moment!!!!!!! Kagettt banget gw !!! Marshel Untuk Tangsel !!!!!,” tulis postingan istri Raffi Ahmad di instagram, Selasa (21/5/2024).
Nagita pun menanyakan langsung kebenaran kabar itu dengan meng-tag (menandai) akun instagram Marshel.
@marshel_widianto serius bro ???” lanjut tanya Nagita.
Marshel pun langsung menjawab pertanyaan dalam kolom komentar postingan istri Raffi Ahmad.
“Mohon doanya Aa,” jawab singkat Marshel.
TintaOtentik.Co - Sekretaris Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (CKTR) Kota Tangerang Selatan, Hadi Widodo…
TintaOtentik.co - Ketua DPP Partai Gerindra sekaligus juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, angkat…
TintaOtentik.co - Gelandang Timnas Indonesia, Joey Pelupessy, berbagi cerita tentang pengalaman emosionalnya saat menjalani debut…
TintaOtentik.co – Francesco Bagnaia kembali harus menahan rasa frustrasinya usai tampil di MotoGP Spanyol 2025.…
TintaOtentik.Co - Melansir Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), Senin, 28 April 2025,harga-rata-rata nasional cabai…
TintaOtentik.Co - Gubernur Banten Andra Soni menegaskan pentingnya program Makan Bergizi Gratis (MBG) dalam meningkatkan…