Politik

Rama-Shinta Hargai Hasil Resmi dari KPU Tangsel: Pilkada adalah Festival Ide dan Gagasan

TintaOtentik.co – Hari pemungutan suara Pilkada Kota Tangsel telah selesai pada Rabu (27/11), di mana warga telah memberikan suara mereka di berbagai TPS yang tersebar di sejumlah lokasi.

Sehubungan dengan hal tersebut, pasangan Calon Walikota Ruhamaben dan Calon Wakil Walikota dr. Shinta W. Chairuddin, yang dikenal dengan nama Rama-Shinta dan nomor urut 2 mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga tangsel yang sudah berpartisipasi dalam pilkada sehingga proses demokrasi kita tetap terjaga.

Kemudian turut mengucapkan terima kasih juga kepada jajaran KPU, Bawaslu, serta seluruh unsur pemerintahan yang membantu terselenggaranya pilkada yang aman dan kondusif.

Tak lupa, pastinya Rama-Shinta menghormati proses yang berlangsung. 

“Saya bersama dr.Shinta dan seluruh tim menyerukan kepada semua pihak, bahwa Pilkada ini merupakan festival ide dan gagasan untuk memajukan Kota, maka pilihan warga harus kita hormati,” ujar Ruhama dalam rilis resmi, 29 November 2024.

“Apapun hasilnya nanti dari KPU, pada akhirnya kita semua ingin memperjuangkan harapan warga Tangsel yang ingin kotanya lebih Maju dan Sejahtera,” sambungnya.

dr.Shinta turut menegaskan soal pentingnya menjaga situasi tetap kondusif karena hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Banten masih berjalan.

“Sambil menunggu hasil resmi dari KPU Tangsel, maka saya mengajak kepada semua pihak untuk tetap menjaga agar Tangsel tetap kondusif. Maka, ayo eratkan kembali silaturahim antar warga Tangsel.” tegasnya.

Sulis

Recent Posts

Kurangi Polusi CO2, DCKTR Tangsel Mulai Rumuskan Regulasi Bangunan Gedung Hijau

TintaOtentik.Co - Sekretaris Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang (CKTR) Kota Tangerang Selatan, Hadi Widodo…

21 hours ago

Soal Mundurnya Hasan Nasbi dari PCO, Gerindra: Itu Hak Pribadi, Kita Hormati

TintaOtentik.co - Ketua DPP Partai Gerindra sekaligus juru bicara Prabowo Subianto, Dahnil Anzar Simanjuntak, angkat…

21 hours ago

Joey Pelupessy Rasakan Sensasi Berbeda Bermain di Timnas Indonesia

TintaOtentik.co - Gelandang Timnas Indonesia, Joey Pelupessy, berbagi cerita tentang pengalaman emosionalnya saat menjalani debut…

1 day ago

Sulit Menyalip di Jerez, Bagnaia Kembali Dibayangi Rasa Frustrasi

TintaOtentik.co – Francesco Bagnaia kembali harus menahan rasa frustrasinya usai tampil di MotoGP Spanyol 2025.…

1 day ago

per 28 April Harga Cabai Turun 12 Persen Dibanding Pekan Lalu!

TintaOtentik.Co - Melansir Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), Senin, 28 April 2025,harga-rata-rata nasional cabai…

2 days ago

Bertandang ke Tangsel, Gubernur Banten Andra Soni: Program MBG Penting untuk Tumbuh Gizi Anak

TintaOtentik.Co - Gubernur Banten Andra Soni menegaskan pentingnya program Makan Bergizi Gratis (MBG) dalam meningkatkan…

2 days ago